0

Perjalanan Seru menurutku

Senin, 30 September 2019

Sering terbersit dibenakku ingin sekali belajar membaca Al-Quran, sejak kecil sampai smp aku rajin belajar di madrasah didaerah rumah ..saya bukan termasuk anak yang pintar tapi rajin..jarang sekali absen..ku sampaikan niatku dan keinginan cara membaca Alquran kepada temanku yang juga tetangga. .akhirnya diberikanlah aku sebuah brosur tentang Tarqi, ternyata letaknya dekat dengan rumah..

Tanggal 12 Februari 2018 aku mulai chat bagian akademisnya, waktu itu ditanyakan mau privat atau reguler,,kalau privat bisa via wa tapi kalau mau reguler harus dites , karena terbatas waktu dengan bekerja akhirnya aku memilih untuk privat, aku sempat bertanya apakah ada batasan usia,,tidak ada batasan usia, mengingat umurku tidak muda lagi,,ada perasaaan sudah terlambat tapi mengkuatkan lagi tekad bahwa belajar tidak ada batasan usia..setelah daftar kami disuruh menunggu ..karena sudah tidak sabar hampir setiap hari aku bertanya..semoga bagian akademis diberi kesabaran mengahadapi aku

0

Menahan Marah

Kamis, 05 September 2019

Berharap harus hanya kepada Alloh SWT , karena jika berharap selain kepada Nya kita akan kecewa
kenapa kita sering sekali mengkhawatirkan penilaian orang..pujian orang..pandangan orang..tapi kita sering mengacuhkan penilaian Alloh SWT..

Manusia kadang berubah sesuai kondisi , situasi dan perasaan..kita hanya manusia biasa yang sama derajatnya kecuali keimanan dan ketaqwaan

Berharap selain kepadaNya bisa membuat kita terlena..kita lupa makna hidup sesunggunya

Aku ingin hijrah..ingin memperbaiki diri..komitmen dan disiplin adalah dua hal yang terkadang berat buat dijalani

aku akan mencoba mengamalkan hal hal dibawah ini :

1. Membaca doa ketika mendengar Adzan
2. Shalat Wajib di awal waktu
3. Shalat Rawatib
4. Dalam hati selalu beristigfar